Senin, (28/08/2017) merupakan hari yang sangat membahagiakan bagi kedua kesebelasan, dimana saat ini adalah sebuah momentum dalam mempertontonkan kelihaian serta kepiawaian dalam memainkan sikulit bundar di tengah lapangan hijau, sebagai mana yang berlangsung di Lapangan sepak Bola Kec. Buke sore ini, yang dipertemukan antara kedua kesebelasan Desa Pelandia vs Desa Puduria yang berakhir dengan kemenangan kesebelasan Desa Pelandia.
Baca Juga :
- Upacara pembukaan TNI Manunggal membangun Desa ( TMMD ) ke-100
- Syahbandar UPP Kelas III Molawe, Salurkan Bantuan Korban Banjir Konut
- DPC Ketua Partai PDIP Kendari Mendukung Penuh Hj Nirna Caleg Legislatif
- PT. Bososi Pratama Gelar Raker, Ini Yang Dibahas
- Begini Cara BKMT Mowila Memperingati Tahun Baru Islam Dan Hari Kesaktian Pancasila
- Kantor Camat Landono Rusak Parah
Pada babak pertama berlangsung, kedua kesebelasan saling melakukan serangan melalui berbagai lini, namun karena keuletan kesebelasan pelandia mampu menjebol pertahanan lawan pada menit ke-20 melalui sepakan keras oleh Erlan sebagai motor kesebelasan Pelandia, hingga usai 45 menit tidak mengubah skor.
Dalam pertandingan ini, kesebelasan Pelandia menggunakan kostum biru kuning putih, sedangkan kesebelasan Puduria menggunakan kostum warnah merah, pertandingan ini dipimpin oleh Jumrin sebagai Wasit dibantu Arafik dan Asmun sebagai hakim garis.
Usai turun minum pertandingan kembali dilanjutkan, kedua kesebelasan saling mengatur siasat dalam membangun serangan serta melakukan pertahanan, namun lagi - lagi kelincahan dan teknik bermain yang diperlihatkan oleh kesebelasan Pelandia kembali membuahkan hasil, sehingga menambah dan mengubah skor menjadi 2 - 0 yang diperoleh melalui tendangan Erlan pada menit 40 pada babak kedua, gawang pelandia dikawal oleh, Amran pelatih adalah Ruslan pelindung dan penasihat adalah Kades Pelandia ( Abd. Zamad, S.sos ), hingga wasit meniup pluit panjang skor tetap 2 - 0, dalam permainan ini kesebelasan puduria harus mengakui keunggulan lawan dan rela menjadi juara dua.
Hal yang perlu diketahui bahwa, sebelum pertandingan dimulai, Camat Buke ( Riswan Mangidi ST ), mengingatkan pada kedua kesebelasan untuk saling menjaga dan menjunjung sportifitas dalam bermain, juga untuk dapat memahami dan menerima segala bentuk keputusan wasit, agar hal - hal yang tidak diinginkan tidak terjadi karena akan mencoreng kegiatan ini, dalam memeriahkan HUT RI yang ke - 72.( Lap.Akbar )