Ormas dan OKP Deklarasikan Anti Radikalisme, Ekstrimisme dan Teroris di Elegant Hotel - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


Ormas dan OKP Deklarasikan Anti Radikalisme, Ekstrimisme dan Teroris di Elegant Hotel

Diposkan oleh On 29 Agustus

Baca Juga :

Masamba. Batara pos
Organisasi masyarakat (Ormas) dan Organisasi Kepemudaan (OKP) serentak mendeklarasikan diri sebagai ormas dan OKP Anti Radikalisme, Ekstrimisme dan Anti Terorisme saat menggelar Workshop Pencegahan Radikalisme dan Terorisme yang diselenggaran oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) yang bekerja sama dengan Ormas dan Okp yang ada di Luwu Utara bertempat  di Hotel Yuniar, Masamba, Senin (28/8/2017).

Workshop pencegahan radikalisme dan terorisme dengan narasumber dari TNI, Polri, Kepala Kantor Kemenag Luwu Utara, Ketua KNPI, Ketua Kerukunan Gereja Luwu Utara dan Ketua Dewan Prada Luwu Utara telah menyepakati peperangan melawan dan 
Anti Radikalisme, Ekstrimisme dan Anti Terorisme.

Staf Ahli Bupati Luwu Utara, Hakim Bukara mengatakan, workshop pencegahan radikalisme dan terorisme sangat strategis. "Ini untuk mengokohkan jatih diri kita sebagai bangsa dan negara yang perlu dipertahankan hingga tetes darah penghabisan," kata Hakim.


Kaban Kesbangpol Lutra, Enyon mengatakan sasaran workshop tersebut adalah Ormas dan OKP untuk memberi pemahaman terhadap bahaya laten dan kerugian yang ditimbulkan oleh tindakan radikalisme dan terorisme sehingga Ormas dan OKP diharapkan tidak mudah tergiur oleh bujuk rayu untuk bergabung pada kelompok radikal dan teroris. 

"Kita berharap juga kegiatan ini menjadi ajang silaturrahim antar ormas dan OKP se- Kab. Lutra, mampu mencegah dan mendeteksi dini sehingga dapat memperkokoh persatuan dan kesatuan antar Ormas dan Okp yang berbeda dalam bingkai NKRI" ungkap Enyon. (Drs)


back to top