Vokalis Band PADI Fadly Buat Soundtrack Untuk Film Di Makassar - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


Vokalis Band PADI Fadly Buat Soundtrack Untuk Film Di Makassar

Diposkan oleh On 28 Juni

Baca Juga :

Makassar BataraPos,
  Berkunjung ke Kota Makassar Provinsi Sulawesi Selatan Vokalis Band PADI Fadly sempat terlihat dan berkunjung dengan menghibur tiga buah lagu diiringi Musik Six Mansion kepada "Tim Punggawa" dan pengunjung dikediaman Ichsan Yasin Limpo dikawasan Hertasning Makassar 26/6/2017.

Selain kedatangannya untuk bersilaturahmi dengan keluarga besarnya di Kota Makassar kegiatan vokalis Fadly rencananya akan melakukan rekaman dengan membuat Soundtrack untuk sebuah film di Kota Makassar. "Saya mungkin akan buat satu soundtrack untuk sebuah film dan lusa rencananya akan rekaman disini" pungkas Fadly. Adapun sondtrack yang dimaksudkan merupakan lagu untuk sebuah film biografi inpirasi untuk motifasi.

"Lagunya untuk satu film biografi salah satu profesor termuda di Sulawesi Selatan beliau bikin film inspirasi untuk motivasi" tuturnya. Rencananya vokalis Band PADI yang memiliki nama lengkap asli Andi Fadly Arifuddin panggilan Fadly akan kembali berada di Jakarta pada tanggal 2 Juli 2017. "Insya Allah rencananya saya akan balik ke Jakarta pada 2 Juli nanti" ucapnya kepada Batara Pos. (Zul).

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
back to top