Malili, Batarapos.com
Bupati Luwu Timur, HM. Thorig Husler, Jumat (8/3/19), melaksanakan shalat subuh berjamaah bersama masyarakat Desa Lakawali, Kecamatan Malili di Masjid Al Ashar, Desa Lakawali.
Baca Juga :
- DP2KB Lutim Gelar Workshop Advokasi KIE
- Rapat Paripurna DPRD, Husler : Keberhasilan Pengelolaan Keuangan Hasil Kinerja Eksekutif dan Legislatif
- IKA SMP Mangkutana Ikut Ramaikan HUT RI Ke-74
- Wabup Irwan Dampingi Dirjen Kementerian LHK RI Pantau Limbah PT. Vale
- Husler Hadiri Perayaan Odalan Umat Hindu di Kalaena
- Dinkes PPKB Sidrap Studi Tiru di Kampung KB Pongkeru Luwu Timur
Shalat Subuh berjamaah ini, selain diikuti ratusan jama’ah setempat, juga diikuti oleh para Staf Ahli, Asisten, para pimpinan OPD, Camat Malili, Kepala Desa Lakawali serta para Tokoh masyarakat Lakawali.
Terkait hal ini, Bupati Husler mengatakan, "Lewat kegiatan subuh keliling ini dalam rangka menjalin dan mempererat silaturrahmi jajaran Pemerintahan dengan masyarakat setempat, sekaligus membangun ukhuwah Islamiyah, Wathoniyah, Basariyah, memupuk persaudaraan antara Pemerintah dan masyarakat," kuncinya. (hms/ikp/kominfo)