Kecelakaan Antara Truck Hino Dan Toyota Avanza Depan Kantor Golkar Luwu Utara - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


Kecelakaan Antara Truck Hino Dan Toyota Avanza Depan Kantor Golkar Luwu Utara

Diposkan oleh On 26 Februari with No comments

Baca Juga :


Masamba, Batarapos.com 
Kecelakaan kembali terjadi di jalan Trans Sulawesi, depan kantor Golkar, kelurahan Kappuna, kecamatan Masamba, kabupaten Luwu Utara. Selasa (26/2/19).

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 01.02 Wita, antara mobil truck Hino DD 8777 KC denga mobil Avanza DD 213 AE yang berlawanan arah.

Mobil truck Hino dikemudikan oleh Andri Wahyudi sedangkan mobil Toyota Avanza dikemudiakan oleh Julio Doni Ekario.

Informasi yang berhasil dihimpun media di lokasi kejadian, kecelakaan ini terjadi bermula saat mobil truck Hino dari arah kota Masamba yang di kendarai Andri yang melacu kencang. Sedangkan dari arah yang berlawanan melaju Toyota Avanza bernomor pol DD 213 AE dari arah kota Palopo yang di tumpangi Koharuddin.


Atas kejadian tersebut Kedua mobil rusak berat pada bagian depan dan  kap Toyota Avanza terbuka, sopir (Julio) mobil Avanza mengalami luka robek pada bagian dagu dan sakit pada leher dan kaki kanan lecet sedangkan penumpangnya mengalami luka robek pada kaki bagian kiri serta merasa sakit pada bagian dada.

Saat ini keduanya dirawat di rumah sakit Hikma Masamba. Anggota Satlantas Polres Luwu Utara saat tiba di lokasi kejadian melakukan evakuasi terhadap  korban serta kendaraan yang terlibat kecelakaan. 

Kapolres Luwu Utara AKBP Boy FS Samola melalui Kasat Lantas Polres Luwu Utara AKP Mustari membenarkan kejadian ini. "Kami masih melakukan penyelidikan terhadap kasus ini, bila melihat dari hasil olah TKP dimungkinkan sopir mengalami kelelahan dan mengantuk," jelasnya. (Drs)

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »