Begini Dampak Gempa Donggala di Luwu Timur - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


Begini Dampak Gempa Donggala di Luwu Timur

Diposkan oleh On 28 September with No comments

Baca Juga :


  LUTIM, Batarapos.com, -- Pada hari Jumat, (28/9/18) sekitar pukul 18.02 WITA, telah terjadi gempa di Kab. Donggala, Sulteng. Gempa yang berkekuatan 7,7 SR ini terasa hingga di Kab. Luwu Timur.

  Dampak bagi Kabupaten Luwu Timur yang diakibatkan dari gempa Donggala ini yaitu tiga rumah di Dusun Gemini Indah, Desa Puncak Indah, Kec. Malili,  mengalami kerusakan. Dua diantaranya rusak berat, yakni rumah milik Sugeng Riadi dan Arifin, sedangkan rumah milik bapak Diana mengalami rusak ringan.

  Diketahui pula, Rujab Ketua DPRD Lutim, H. Amran Syam turut terkena dampak dari gempa Donggala ini, dimana perabot hiasan rumah berhamburan jatuh ke lantai, serta dinding rumah mengalami keretakan.

  Bupati Luwu Timur, HM Thoriq Husler, didampingi sejumlah kepala SKPD, meninjau langsung lokasi terdampak gempa dan meminta warga tetap tenang dan mewaspadai gempa susulan.

Laporan : Tim
Editor : Astri
:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

back to top