DP2KUKM Luwu Utara Canangkan Tiga Pasar Tertib Ukur - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


DP2KUKM Luwu Utara Canangkan Tiga Pasar Tertib Ukur

Diposkan oleh On 28 Juli with No comments


MASAMBA, Batarapos.com, -- Pasar Tarue, Wonokerto dan pasar Kappidi akan dicanangkan oleh Pemerintah kabupaten Luwu Utara sebagai pasar tertib ukur di tahun 2018.

Tiga pasar yang telah dicanangkan oleh DP2KUKM dengan Direktorat Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga dan Balai Stadarisasi Metrologi Legal bersama dengan tim telah melaksanakan tera ulang tiga pasar di kabupaten Luwu Utara. Jumat (27/7/18).

Baca Juga :


“Tim penilai akan menentukan lolos tidaknya ketiga pasar tersebut sebagai pasar tertib ukur," Kata kepala bidang perlindungan konsumen dan metrologi Ir. Hasruddin kepada Batarapos.

“Balai Stadarisasi Metrologi Legal bersama tim melakukan tera ulang di pasar Kappidi sebanyak 72 Unit, dan nantinya yang akan menentukan apakah ketiga pasar tersebut telah memenuhi kriteria sebagai pasar tertib ukur atau tidak. "Katanya.


“Di ketiga pasar tersebut saat dikunjungi telah disediakan pos ukur yang dapat digunakan oleh pembeli untuk menimbang ulang barang belanjaannya. Jika takarannya tidak sesuai, pembeli dapat langsung komplain kepada pembelinya,” terangnya.

Kepala dinas DP2KUKM Luwu Utara Muslim Mucthar diwakili tim Metrologi Legal mengatakan, pihaknya juga telah melakukan sosialisasi kepada para pedagang di pasar tersebut. Menurutnya, sosialisasi tersebut dimaksudkan agar para pedagang di pasar tersebut memahami penggunaan alat ukur yang benar dan sesuai standar. (Drs)
:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

back to top