Soni Sumarsono Resmi menjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Senin pagi 08.00 Wita, dilantik Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Thahyo Komolo. Melalui Keputusan Presiden (Keppres). Soni Soemarsono menggantikan Syahrul Yasin Limpo yang habis masa periodenya pada 9 April 2018.
Soni Sumarsono ditugaskan untuk mengisi kekosongan Jabatan Gubernur menjalankan Pemerintahan, sekaligus bertugas mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak di Kabupaten dan Kota dan Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan secara Damai dan Lancar.
Ini tanggapan Aktifis atas pelantikan Soni Sumarsono Sebagai Pelaksana tugas, Gubernur Sulsel, Ketua Demisoner DPD GMNI Sulawesi Selatan Hikmawan Pasalo mengapresiasi dan mendukung Soni Sumarsono sebagai Pelaksana tugas Gubernur Sulawesi Selatan. Menurut saya secara kapasitas, kapabilitas, dan pengalaman Soni mampu menjalankan Pemerintahan secara efektif dan efisien serta mampu mengawal proses Demokrasi Elektoral yang digelar di Sulawesi Selatan"
Mnurut Hikmawan kepemimpinan Soni Sumarsono sudah terbukti pada saat menjalankan pemerintahan dan mengawal proses demokratisasi pada Pilkada Serentak yang dilaksanakan Tahun 2015 khususnya di Sulawesi Utara. "" beliau sempat menjabat sebagai Pj. Gubernur Sulawesi Utara pada September 2015 s/d Februari 2016, "Jelas Pengurus DPD GMNI Sulawesi Selatan 2018 - 2019.
Kemudian pada Oktober 2016 s/d Februari 2017 lanjut Hikamawan Soni Sumarsono kembali sukses menjabat Pj. Gubernur DKI Jakarta, mengawal dengan aman dan lancar walaupun proses jalannya Pilkada DKI diliputi Politik Identitas yang menguat yang dinilai tidak sehat terhadap jalannya demokrasi Indonesia.
"Kita berharap Pj. Gubernur Sulawesi selatan dapat menciptakan jalannya Pilkada secara Damai dan Lancar serta menegaskan kepada masyarakat dan penyelenggara Pilkada untuk melawan Informasi Hoax dan Politisasi SARA sehingga proses demokrasi yang kita hadapi dapat mendidik secara politik dan mampu melahirkan pemimpin daerah yang tepat" kata Mahasiswa Magister Pascasarjana Universitas Hasanuddin ini dengan optimis.
Soni Sumarsono adalah Pria kelahiran 22 Februari 1959 di Kota Tulung Agung Jawa Timur, Soni adalah alumnus Universitas Gajah Mada Jogyakarta yang juga aktivis Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) saat bermahasiswa.
Seperti diketahui, Soni Sumarsono adalah pejabat Eselon I Kementerian Dalam Negeri di Departemen Dalam Negeri sebagai Direktorat Jenderal Otonomi Daerah.(mah/Drs)