Masamba. BTRpos
Kedatangan Akbar Tanjung di Kabupaten Luwu Utara dimanfaatkan betul para kader HMI untuk menyimak segala wejangan dan nasehat mantan Ketua DPR-RI tersebut.
Setelah menjadi pemateri di LK2 dan LKK HMI Cabang Palopo di Hotel Bukit Meli Masamba, malamnya Akbar menghadiri acara Dialog Kebangsaan yang digagas HMI Cabang Palopo dan KAHMI Luwu Utara di Rumah Jabatan Bupati (Rujab) Luwu Utara.
Akbar diterima langsung Bupati Indah Putri Indriani dan Ketua KAHMI Luwu Utara, Muhammad Fauzi, yang juga suami Bupati Luwu Utara. Di hadapan para kader HMI dan juga KAHMI se-Luwu Raya, Akbar memberikan motivasi dan wejangan laksana orang tua memberikan nasehat kepada anaknya. Dengan gaya yang tenang dan suara yang begitu khas, Akbar menghimbau agar seluruh kader HMI setidaknya bisa mengikuti jejak kepemimpinannya di pemerintahan dan lembaga-lembaga kenegaraan lainnya.
Baca Juga :
Syukur-syukur bisa menjadi Wakil Presiden seperti Jusuf Kalla, dan kalau bisa mengikuti jejak Jokowi sebagai Presiden Republik Indonesia. “Saya salah seorang senior yang paling sering menghadiri acara training HMI seperti LK2 dan LK3 ini. Saya lakukan ini karena saya merasa terpanggil untuk memberikan pembelajaran dan ingin menginspirasi kader HMI.
Kalau saya dulu bercita-cita menjadi pemimpin di pemerintahan dan lembaga kenegaraan lainnya, dan itu berhasil, maka melalui kesempatan ini saya minta adik-adik HMI juga bisa meneruskan kepemimpinan yang pernah saya dapatkan, syukur-syukur bisa menjadi Wapres,” ujar Akbar yang diiringi applaus para tetamu yang hadir. Akbar mencontohkan bagaimana Presiden Indonesia Joko Widodo yang dulunya bukan siapa-siapa, tapi dengan semangat dan jiwa kesederhanaannya mampu menjadi orang nomor satu di Indonesia.
“Pak Jokowi saja bila kita lihat dari perjalanan hidupnya, sebetulnya tidak begitu banyak terlibat dalam kegiatan-kegiatan kemahasiswaan dan kepemudaan, serta tidak dikenal, tapi beliau mampu membuktikan dengan menjadi Presiden,” tambah mantan Ketua Umum Partai Golkar tersebut. Olehnya itu, kata Akbar, sebagai kader HMI yang begitu aktif di kemahasiswaan dan kepemudaan, serta punya pengalaman organisasi, seharusnya bisa menjadi pemimpin nasional di masa-masa mendatang.
“Pak Jokowi sebetulnya tidak begitu banyak pengalaman organisasinya, tapi beliau mampu. Nah, kita yang aktif berorganisasi seharusnya bisa meniru jejak beliau. Saya yakin, dengan lebih banyak pengalaman organisasi yang dimiliki adik-adik HMI, bisa mengikuti jejak Pak Jokowi menjadi presiden.
Insya Allah, adik-adik HMI pun sewaktu-waktu, one day, bisa juga jadi presiden, Kenapa tidak?” tandas Akbar. Sebelumnya, Bupati Indah Putri Indriani, mengatakan, sudah seharusnya masyarakat Luwu Utara, khususnya para peserta LK2/LKK HMI, untuk bersyukur atas kehadiran Akbar Tanjung di Luwu Utara. Menurutnya, kehadiran Akbar di Luwu Utara adalah berkah, kenikmatan sekaligus kekebanggaan bagi masyarakat, khususnya para kader HMI yang tengah melakukan kegiatan LK2 dan LKK. “Malam ini kita mendapatkan berkah, kenikmatan, sekaligus kebanggaan karena kita bisa bersilaturahmi dengan beliau. Jadi kedatangan beliau di Luwu Utara wajib kita syukuri,” ujar Indah".
Indah menambahkan, momentum kedatangan Akbar harus dimanfaatkan betul para kader HMI untuk mentransfer ilmunya. Karena menurut Indah, sangat jarang tokoh HMI kerkelas nasional yang jadi pemateri di sebuah kegiatan HMI seperti LK2 dan LKK. Sekarang jarang-jarang loh LK2 dihadiri pemateri nasional sekelas Bang Akbar. Dan mudah-mudahan kita dapat bertukar pikiran dengan beliau dan mentransfer ilmu kepemimpinan yang beliau miliki,” pungkas Indah".
Dalam Dialog Kebangsaan tersebut, selain peserta LK2, juga hadir beberapa tokoh HMI, di antaranya Baharman Supri, Nasrum Muluk, Sulpiadi, Achyar Sewang, dan Ardhani Mas Malinta. Juga hadir para Ketua KAHMI se-Luwu Raya serta para Ketua dan mantan Ketua HMI. Dari kalangan birokrasi pemerintahan, sejumlah Kepala SKPD hadir, dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Lingkup Pemerintah Kabupaten Luwu Utara. Menariknya, Dialog Kebangsaan juga diwarnai pemberian cinderamata dari Pengurus HMI Cabang Palopo kepada Akbar Tanjung, Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani An. Ketua KAHMI Lutra Muhammad Fauzi (Drs/Lh).