Curi HP, Remaja Ini Digebuk Massa di Tomoni - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


Curi HP, Remaja Ini Digebuk Massa di Tomoni

Diposkan oleh On 17 Maret with No comments


Tomoni, batarapos.com – Remaja asal Unit IV Desa Solo, Kecamatan Angkona, Luwu Timur, "Andika" (18), nyaris tak terselamatkan akibat digebuk massa, didepan Penginapan Sumber Urip, Kecamatan Tomoni, Luwu Timur, Malam tadi, Minggu (17/3/19) sekitar pukul. 21.00 Wita.

Baca Juga :

    Pelaku digebuk Massa akibat mencuri Handpone (Hp) milik korban (Ari) warga Desa Lestari, Kecamatan Tomoni, Luwu Timur, teman yang baru dikenalnya.

    Sebelumnya pelaku berpura-pura meminjam Hp Korban saat sedang nongkrong dipinggir Irigasi Desa Lestari bersama teman lainnya, saat itu pelaku pergi tanpa sepengetahuan korban, hingga akhirnya, korban menelpon pelaku namun tidak direspon.

    Beberapa jam kemudian, korban kembali menghubungi pelaku, dan merespon untuk bertemu di depan Sumber Urip, saat setelah dihubungi, korban bergegas menuju sumber urip, saat itu juga pelaku hendak melarikan diri, namun nahas, korban terlebih dulu melihat pelaku dan merampas Hp nya kembali.

    Warga yang mendengar korban langsung membantu sembari menggebuk pelaku, untungnya Petugas Polsek Mangkutana yang sedang Patroli melihat pelaku digebuki massa, selanjutnya mengamankan pelaku ke Mapolsek Mangkutana, sementara dua orang rekan pelaku sempat melarikan diri.

    Saat digeledah, petugas juga menemukan 4 bungkus rokok Surya, 3 bungkus rokok urban, 2 bungkus rokok Clas Mild dan 2 bungkus rokok Sampoerna hasil curian yang diduga dicuri di Desa Bangun Jaya.

    Tak hanya itu, dihadapan Polisi, Pelaku juga mengakui telah mencuri 2 unit Hp, merek Vivo dan merek Xiaomi di Perumahan Guru di salah satu Sekolah di Desa Solo, Kecamatan Angkona, empat hari lalu dengan cara masuk ke rumah dengan mencungkil jendela, saat ini pelaku telah menjual Hp hasil curian tersebut dengan harga Rp.600.000 per unitnya.

    “Saya juga curi hp di perumahan guru di Sekolah empat hari lalu, saya masuk lewat jendela  saat subuh, hp nya sudah saya jual 600 ribu, hanya itu pak, tidak adami alagi” akunya dihadapan Polisi.

    Saat ini, Polisi masih mengejar rekan pelaku, yang identitasnya sudah diketahui, sementara pelaku diamankan di Mapolsek Mangkutana, beserta barang bukti hasil curian. (HS)


    :)
    :(
    =(
    ^_^
    :D
    =D
    |o|
    @@,
    ;)
    :-bd
    :-d
    :p

    back to top