Polres Luwu Utara Gelar Pemeriksaan Kesehatan Berkala - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


Polres Luwu Utara Gelar Pemeriksaan Kesehatan Berkala

Diposkan oleh On 18 Juli with No comments


Masamba, Batarapos, - Personil Polres Luwu Utara bersama jajaran Polsek dan PNS mengikuti pemeriksaan kesehatan berkala, yang digelar di Aula Besar Mapolres Luwu Utara. Selasa (17/7/18).

Pemeriksaan kesehatan berkala oleh Tim Kesehatan Bid Dokkes Polda Sulsel bekerjasama dengan Kimia Farma, yang dilakukan selama 1 (satu) hari penuh.

Baca Juga :

Seluruh personil Polres Luwu Utara dan Polsek jajaran yang terdaftar untuk melakukan pemeriksaan kesehatan sebanyak 150 personil diwajibkan untuk mengikuti pemeriksaan kesehatannya.


Bid Dokkes Polda Sulsel dipimpin langsung oleh AKP dr. Dian bersama sejumlah personil didampingi oleh kimia farma hal ini rutin dilaksanakan sesuai perintah.

Wakapolres Luwu Utara Kompol Amir Majid mewakili Kapolres AKBP Boy FS Samola menjelaskan bahwa kegiatan pemeriksan kesehatan berkala wajib dilaksanakan untuk semua personil Polri.

"Tujuan pemeriksaan kesehatan secara berkala kepada anggota Polres Luwu Utara bersama jajaran Polsek untuk mengecek secara dini kondisi kesehatan anggota, sehingga semakin awal diketahui ada penyakit atau gangguan kesehatan maka semakin cepat proses penanganannya, sehingga tidak menjadi kronis dan berdampak buruk kepada anggota tersebut, "Kata Kompol Amir Majid kepada Batarapos.com.


Ditempat terpisah AKP dr. Dian juga mengatakan bahwa pemeriksaan kesehatan di fokuskan kepada pemeriksaan darah dan urine, EKG, Tread Milld, Gigi, Rontgen dan Kesehatan Jiwa (Keswa).

Ia juga menambahkan bahwa tujuan dilakukannya Pemeriksaan Kesehatan berkala ini adalah sebagai deteksi dini kesehatan anggota, sebagai rekomendasi pimpinan dalam penempatan anggota sesuai dengan kondisi kesehatannya. (Drs)
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

back to top