Baca Juga :
- TNI, Polri Siap Amankan Pemberangkatan JCH Luwu Utara
- Sambut HUT Bhayangkara Ke-73, Polsek Sukamaju Gelar Kerja Bakti Ditempat Ibadah
- Pembangunan Polsek Sukamaju, Kapolres Luwu Utara Letakkan Batu Pertama
- Masyarakat Sukamaju Selatan Bersholawat Jadikan Kegemaran Hingga Kini
- Personil Polsek Baebunta Bubarkan Pesta Miras di Desa Sassa
- Jelang HUT RI Ke-74, Pemkab Luwu Utara Gelar Rapat Pemantapan
Sukamaju. Batara pos
Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani (Idp) melakukan serah terima jabatan camat sukamaju dan dilanjutkan dengan pelantikan ketua tim penggerak PKK kecamatan Sukamanu di Aula kantor camat sukamaju kabupaten Luwu Utara. Senin (18/9/2017).
Camat sukamaju yang sebelumnya dipegang oleh Djahir Sos, kini diserahkan oleh Bupati, kepada Muhammad Fajar yang sebelumnya menjabat sebagai PLT kadia pertanian kabupaten Luwu Utara.
Turut hadir dalam kegiatan serah terimah jabatan, Sekertaris daerah Ir H. Abd. Mahfud. ketua TP-PKK Enny Thahar, Kepala badan BKPSDM Mursalim, Kadis Pendapatan Tafsil Saleh, Kadis Perikanan dan Kelautan Muharwan. Kabag Kesra Andi Sarappi. Serta dihadiri kepala desa se kecamatan sukamaju.
Dalam sambutannya, Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani (Idp) mengatakan, dengan pelantikan serah terima jabatan camat dari yang lama kepada yang baru, akan membuat sistem pelayanan di kantor pemerintahan itu semakin baik dan jauh lebih maksimal dari yang sebelumnya. Dirinya juga berharap agar para pejabat yang terpilih benar benar melaksanakan tugas dengan baik.
“Karna kita hari ini memastikan bahwa semua pejabat adalah pekerja, karna dia kalau bekerja akan ada ditengah tengah masyarakat. Jadi saya harap kita bekerja dengan maksimal. "Terang Indah.
Indah juga mengatakan bahwa, menjadi seorang pejabat harus benar-benar mampu mendekatkan diri kepada masyarakat pada umumnya dan juga membawa kemajuan bagi daerah yang ia pimpin.
"Niat kita adalah bagaimana kita bekerja untuk daerah ini. Buatlah sesuatu untuk mayarakat. Bekerjam dengan luar biasa, karena masyarakat itu melihat apa yg sudah dikerjakan dan kita lakukan. "Tutup Indah. (Drs)