LPSE Kab. Luwu Timur Gelar Pelatihan SPSE Versi 4 Gratis Bagi Penyedia Jasa - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


LPSE Kab. Luwu Timur Gelar Pelatihan SPSE Versi 4 Gratis Bagi Penyedia Jasa

Diposkan oleh On 27 Juli


Malili, Batarapos
Pemkab Luwu Timur Melalui Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Kabupaten Luwu Timur Akan melaksanakan Pelatihan Aplikasi Sistem Pengadaan Secara Elektronik (SPSE) Versi 4 Bagi Pengguna SPSE LPSE Kab. Luwu Timur.

SPSE versi 4 ini adalah versi pengembangan dari Aplikasi SPSE versi 3 yang saat ini digunakan oleh Kementerian, Lembaga, Pemerintah Daerah dan Instansi Pemerintah diseluruh Indonesia.

Baca Juga :

Menurut Kepala LPSE Kab. Luwu Timur - Amran Aminuddin, dengan adanya perubahan pada fitur Sistem Pengadaan Secara Elektronik (SPSE) Versi 4 yang masih dan akan terus dikembangkan oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa (LKPP). Pemerintah Kabupaten Luwu Timur dalam hal ini LPSE Kab. Luwu Timur akan memberikan pelatihan kepada stakeholder terkait perubahan-perubahan tersebut, antara lain Pokja ULP, PPK dan penyedia barang dan jasa di Kabupaten Luwu Timur.

"Diharapkan  melalui pelatihan ini nantinya stakeholder terkait  dapat lebih memahami penggunaan sistem ini sehingga dapat mendorong modernisasi sistem pengadaan nasional," tutur Amran.

Senada dengan itu, pengelola Sistem di LPSE Kab. Luwu Timur, Salman AKbar menambahkan guna kelancaran kegiatan ini kami di LPSE telah mempersiapkan peralatan khusus.

"Disiapkan Server khusus, sistem dan jaringan yang akan digunakan untuk pelatihan SPSE Versi 4 ke Pihak Rekanan/Penyedia Jasa, sehingga kegiatan pelatihan ini dapat berjalan lancar dan tidak menggangu sistem SPSE yang berjalan saat ini di LPSE Kab. Luwu Timur," ungkap Salmman.

Oleh karena itu diharapkan kepada seluruh rekanan/peyedia jasa yang telah terdaftar di LPSE Kab. Luwu Timur dan berdomisili di kabupaten Luwu Timur agar dapat mengikuti kegiatan pelatihan SPSE versi 4 ini.

Pelatihan SPSE versi 4 bagi Rekanan/Penyedia jasa rencananya akan dilaksanakan pada Selasa s/d Kamis (01 s/d 03 Agustus 2017) dan bertempat di Gedung Wanita Simpurusiang Desa Puncak Indah Kabupaten Luwu Timur. Jadwal pelatihan bagi rekanan/penyedia jasa ini akan dibagi menjadi 3 sesi selama 3 hari, Kita sengaja bagi sesi waktu selama 3 hari agar pelatihan aplikasi ini dapat berjalan intensif dan efektif bagi peserta.

Untuk menentukan jadwal sesi pelatihan rekanan/penyedia jasa, maka rekanan/penyedia jasa yang ingin mengikuti kegiatan ini diwajibkan untuk mendaftar secara online pada link http://tinyurl.com/spse4 atau dapat mengunjungi website LPSE Kab. Luwu Timur, https://lpse.luwutimurkab.go.id

Setelah rekanan/mendaftar secara online, maka jadwal pelatihan yang dibagi menjadi 3 hari akan diumumkan pada website LPSE Kab. Luwu Timur pada Senin tanggal 31 Juli 2017 pukul 16.00 Wita, pada jadwal tersebut akan terlihat misal perusahaan A waktu pelatihannya dihari Selasa tanggal 1 Agustus, atau hari berikutnya. Batas akhir pendaftaran pelatihan bagi Rekanan/Penyedia Jasa secara online adalah Senin tanggal 31 Juli 2017 pukul 16.00 Wita.

Jika terdapat Informasi atau pertanyaan Seputar pelatihan ini dapat dikirimkan melalui email ke mail-lpse@luwutimurkab.go.id. (ikp/kominfo).

back to top