Masamba, Batarapos.com
Komisi Pem ilihan Umum (KPU) Kabupaten Luwu Utara (Lutra) mengelar kegiatan Pengukuhan dan Bimbingan Teknis (Bimtek) kepada relawan demokrasi, pada pemilihan umum tahun 2019 yang dibentuk untuk membantu tugas-tugas KPU. Yang dilaksanakan di Aula Demokrasi KPU Lutra, Jum’at (25/1/19).
Hadir dalam kegiatan ini Ketua KPU Lutra Syamsul Bachri, Komisiner KPU Lutra Suprianto, Supriadi, Rahmat Syabil Sekretaris KPU Lutra Andi Kasmawati para Kasubag dan staf.
Baca Juga :
Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Enyon, Ketua JaDi Lutra Abdul Aziz, Ketua JaDi Lutim Muh. Nur yang sekaligus bertindak sebagai fasilitator.
Untuk diketahui bahwa pembekalan dan bimtek relasi ini KPU Sulawesi Selatan bekerja sama dengan jaringan demokrasi indonesia (JaDi) untuk melakukan fasilitator di semua KPU Kabupaten/Kota se Sul-sel termasuk Kabupaten Luwu Utara yang dilaksanakan 25-26 januari 2019.
Acara dimulai dengan pengukuhan Relawan Demokrasi oleh ketua KPU Lutra Syamsul Bachri diawali dengan penanda tanganan fakta integritas dari perwakilan relasi dan pemasangan simbol rompi.
Selanjutnya acara dilanjutkan dengan pemberian materi dari narasumber berupa tahapan pemilu 2019, Sejarah Pemilu materi layanan pindah memilih khusus serta penggunaan jaringan aplikasi berbasis internet pada pemilu 2019.
Ampun materi yang dibawakan yakni materi kode etik relawan demokrasi, materi teknis dan tahapan pemilu, materi pedoman pelaksanaan relawan demokrasi, serta materi pengadministrasian.
Ketua KPU Lutra Syamsul Bachri mengatakan bahwa “Tim Relasi ini dibentuk untuk membantu tugas-tugas KPU, salah satu tugasnya yaitu melakukan sosialisasi kepada warga di wilayahnya yang dianggap punya hak sama dalam menerima informasi tentang pemilu,” ujar Syamsul Bachri.
Syamsul juga merinci bahwa untuk relasi tahun 2019 ini ada 10 (sepuluh) basis kekuatan yang akan dikerahkan diantaranya adalah basis keluarga, pemula, muda, agama, marginal, kebutuhan khusus, disabilitas, perempuan, komunitas, warga internet. (Drs)