Diduga Lakukan Politik Uang, Salah Satu Tim Kepala Desa Di Amankan Oleh Polsek Mappedeceng - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


Diduga Lakukan Politik Uang, Salah Satu Tim Kepala Desa Di Amankan Oleh Polsek Mappedeceng

Diposkan oleh On 03 Oktober with No comments


MAPPEDECENG, Batarapos.com, -- Polsek Mappedeceng, Polres Luwu Utara menangkap satu orang yang diduga tim salah satu Kades di desa Cendana Putih 1 kecamatan Mappedeceng kabupaten Luwu Utara. Selasa (2/10/18).

Baca Juga :

Unit Reskrim Polsek Mappedeceng menangkap Komang Yudana alias Kedel (36) warga dusun Mekar Sari desa Cendana Putih 1 pekerjaan petani harus berurusan dengan pihak kepolisian karena diduga melakukan politik uang untuk memenangkan calonnya pada pemilihan kepala desa di kecamatan Mappedeceng.

Kapolsek Mappedeceng IPDA Junaidi SH. Saat dikonfirmasi di ruang kerjanya oleh awak media, Ia membenarkan kalau terduga telah diamankan sesuai imbauan Bapak Kapolres Luwu Utara.


“Terduga ditangkap karena membagi-bagikan uang berjumlah Rp.300 ribu kepada warga untuk mempengaruhi warga agar supaya memilih calonnya," ungkap IPDA Junaidi SH kepada Batarapos.com.

Kasus ini sementara masih dalam penyelidikan oleh Unit Reskrim Polsek Mappedeceng Polres Luwu Utara.

Pelaku ditangkap di Dusun Mekar Sari Jaya, Desa Cendana Putih I, Kecamatan Mappedeceng kabupaten Luwu Utara.

“Pelaku bersama barang bukti sudah kita amankan dan uang pecahan seratus ribu rupiah sebanyak tiga lembar, berjumlah Rp. 300 ribu rupiah," ungkap Kapolsek Mappedeceng.

Untuk sementara, kasus ini masih dalam tahap penyelidikan. Jika pelaku terbukti akan dikenakan pasal 149 ayat (1) KUH Pidana. (Drs)
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

back to top