Baebunta, Batarapos, - Safari Ramadhan menjadi agenda rutin tahunan yang “wajib” dilaksanakan pemerintah daerah kabupaten/kota di seluruh Indonesia, termasuk di Kabupaten Luwu Utara. Safari Ramadhan dengan program unggulan Semalam di Desa.
Baca Juga :
- Ibunda Ketua JOIN Luwu Utara Tutup Usia
- Kapolsek Baebunta Bersama Personil Bubarkan Judi Sabung Ayam
- Personil Polsek Baebunta Bubarkan Pesta Miras di Desa Sassa
- Jelang HUT RI Ke-74, Pemkab Luwu Utara Gelar Rapat Pemantapan
- TNI, Polri Siap Amankan Pemberangkatan JCH Luwu Utara
- Hari Anak Nasional, Dua Pelajar SMA 7 Luwu Utara Duet Maut
Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani dalam sambutannya, Safari Ramadhan ini rutin kita lakukan setiap tahunnya. Biasanya setelah berbuka kita langsung pulang. Namun tahun ini agak berbeda, kita melakukan Safari Ramadhan dengan berbuka terlebih dahulu, kemudian bermalam di Desa bersama warga sambil berdiskusi, setelah itu kita sahur bersama dan shalat subuh berjamaah,”Kata Indah.
Indah menambahkan bahwa, apa yang dilakukan Pemerintah Daerah Kabupaten Luwu Utara dengan menggelar Safari Ramadhan, mulai berbuka hingga sahur bersama dan shalat subuh berjamaah adalah manifestasi dari ungkapan kegembiraan dan kebahagiaan Pemerintah Daerah dan masyarakat,
Hadir ketua TP-PKK kabupaten Luwu Utara, Enny Abadi Thahar bersama seluruh pengurus PKK Luwu Utara, “dalam safari ramadhan kita di sini adalah ungkapan kegembiraan dan kebahagiaan dalam kebersamaan kita semua. "Ungkap Enny.
"karena di dalam safari ramadhan, pemerintah dan masyarakat menjadi satu tiada sekat, berbaur saling memberikan energi positif dan saling bersinergi" Kata Ketua TP-PKK kabupaten Luwu Utara.
“Safari Ramadhan yang dilakukan pemerintah bukan dadakan. Hal ini, telah direncanakan dua bulan sebelum ramadhan tiba, sehingga sesuatu yang baik, meskipun baru direncanakan, sudah bernilai pahala. "terang Asgar.
Safari Ramadhan, kata Asgar, adalah momentum bagi umat muslim untuk saling mengajak demi kebaikan. “Ketika kita berkumpul untuk sesuatu yang baik, maka niatan itu nantinya akan menjadi baik. Sebab Allah ridho kepada kita, sehingga kita bisa hadir di tempat ini. " Jelas Asgar. (Drs)