Maros, Batara Pos
Ditengah kesibukannya sebagai pelayan masyarakat, Bupati Luwu Timur HM. Thorig Husler bersama istri Hj. Puspawati Husler menyempatkan diri menyaksikan momen istimewa Wisuda putra keduanya yakni Adrian Lutranda Huspadinata yang menyelesaikan Pendidikannnya di Pesantren Modern Pendidikan Al-Quran IMMIM Putra.
Baca Juga :
- Baksos, IPMIBAR Bersama Puskesmas Lamuru Lakukan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
- Tiba di Makassar, Jenazah IYL Dimakamkan Hari Kamis
- Kapolda Sulsel Jemput Langsung Orang Nomor Dua RI
- Kapolda Sulsel Melayat ke Rumah Almarhum H. Abd Rochim Di Maros
- Dipintu Besi Berlampu Biru PT.Hokky, Hidup Ardi Berakhir Tragis
- Video : MTs Al-Ihsan Memprihatinkan, Kasek Malas Ngantor
Acara Wisuda Santri Angkatan 38 Tahun Pelajaran 2017/2018 berlangsung di Aula Kampus II IMMIM di Kecamatan Moncongloe Kabupaten Maros, Minggu (15/04/2018).
Di momen istimewa tersebut Bupati Luwu Timur yang didaulat membawakan pesan dan kesan mewakili orang tua/wali Wisudawan. Husler mengatakan, dirinya sekaligus mewakili orang tua Wisudawan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak, baik pimpinan yayasan maupun seluruh guru pendidik yang telah memberikan bimbingan sehingga putranya dapat menyelesaikan pendidikannya selama 6 tahun.
"Mungkin selama mengenyam pendidikan anak anak kami disini ada yang berbuat kesalahan, dalam momen ini saya sebagai orang tua memohon maaf," ujar Husler.
Kepada para wisudawan ia menyatakan rasa bahagianya karena telah menuntaskan pendidikannya.
Lebih lanjut Bupati mengingatkan bahwa, proses Wisuda adalah bukan akhir daripada perjuangan, tetapi awal dari perjuangan para Wisudawan/Wisudawati untuk mengenyam pendidikan yang lebih tinggi.
"Anak-anakku sekalian, proses Wisuda bukan akhir dari perjuangan, justru awal dari perjuangan kalian yang harus dijalani untuk mengenyam pendidikan yang lebih tinggi," tutur Husler dalam sambutannya.
Sementara Direktur Pesantren Modern Pendidikan Al-Quran IMMIM Putra Dr. M. Taufan B. mengatakan, Wisuda kali ini merupakan yang ke-38 kalinya, dengan demikian, alumni yang telah ditelorkan Pesantren putra ini dalam usianya yang ke-43 tahun ini sebanyak 2.437 orang, jumlah ini tidak termasuk yang tamat ditingkat SMP.
Lanjutnya, Ke-82 Wisudawan yang ditamatkan hari ini adalah santri-santri yang telah memperlihatkan kemampuannnya bertahan menghadapi berbagai tantangan selama 6 tahun di Pesantren ini.
Lebih lanjut, Taufan merinci dari 82 jumlah santri yang tamat yaitu MIPA MA 24 orang, IPS MA 17 orang, MIPA SMA 16 orang dan IPS SMA 25 orang. (hms/ikp/HS)