JALAN POROS BAITO BUTUH PERHATIAN PEMERINTAH - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


JALAN POROS BAITO BUTUH PERHATIAN PEMERINTAH

Diposkan oleh On 21 Maret with No comments

Konsel,BTRpos. 
Akses jalan poros Baito butuh perhatian Pemerintah, pasalnya jalan yang menghubungkan antara beberapa tempat dan Wilayah nyaris tak dapat dilalui, sebab kondisinya terlihat sangat becek, berlumpur, berkubang dan berlobang. Hingga setiap Pengguna Jalan yang melintasi jalur ini harus ekstra hati-hati, karena karena telah banyak korbannya artinya bagi pengendara Roda dua sudah banyak yang jatuh, karena kondisi jalan seperti ini, selain roda dua roda empat juga banyak yang tertinggal lama alias tertanam pada ban kendaraannya, bahkan pejalan kaki pun kadang bingung harus lewat mana sehingga pengguna jalan terganggu, bahkan berakibat pada kerusakan Kendaraan terutama pada bagian titik yang berlubang, seperti yang tampak saat ini.

Baca Juga :

Menurut beberapa Warga yang bermukim dekat dengan bagian Jalan yang rusak" bahwa sudah cukup lama kondisi jalan seperti ini bahkan sampai sekarang belum ada perbaikan dan kondisinya semakin para, apalagi dimusim penghujan seperti sekang ini, sehingga kerusakan jalan ini telah banyak menelan korban jatuh dari kendaraanya terutama pada pengendara roda dua, hingga mengakibatkan kerusakan pada kendaraan bahkan berakibat fatal pada pengendaranya, pada bagian lain akses ini merupakan jalur yang menghubungkan tempat-tempat vital, seperti gedung puskesmas Baito, Perkantoran Kab. Konsel, bahkan Bandar Udara dan Rumah Sakit Kabupaten Konsel, sehingga jalur ini sangat penting untuk diperhatikan oleh Pemda Konsel untuk mendapatkan perbaikan.


Hal yang sama dituturkan oleh pengendara dan pejalan kaki yang melintasi jalur ini, pada Awak media BTRpos yang tidak bersedia di korankan Namanya bahwa" dengan kondisi seperti ini kiranya pemerintah dalam hal ini pemda Konsel melalui Dinas terkait dapat mendengarkan dan merealisasikan apa yang menjadi keluhan Masyarakat serta para pengguna jalan lainnya, terutama pada bagian titik jalan yang sangat rusak parah agar mendapatkan perbaikan sehingga kejadian dan keluhan selama ini dapat teratasi. Hal yang perlu diketahui lagi, bahwa banyak Anak-Anak sekolah ( SD, SMP dan SMA) yang melintasi jalur ini, sehinga terkadang Anak-Anak sekolah yang menggunakan kendaraan roda dua banyak yang taksampai kesekolah karena jatuh pada titik jalan yg rusak, sehingga diharapkan kehadiran pemkab Konsel untuk dapat mengantisifasi yang selama ini menjadi kendala dan keluhan setiap pengguna jalan ini" ucap Warga. (Lap...Akbar)




:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

back to top