Masamba.BTRpos - -
Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo), Arief R. Palallo, resmi ditunjuk sebagai Ketua Panitia Pelaksana Hari Ulang Tahun (HUT) XVIII Kabupaten Luwu Utara.
Baca Juga :
Arief ditunjuk sebagai Ketua Panitia HUT melalui sebuah proses aklamasi pada rapat pembentukan panitia yang dipimpin langsung Sekretaris Daerah (Sekda), Senin 20/3/17.di Ruang Rapat Sekda.
Arief, karena dinilai berpengalaman dalam memimpin kepanitiaan sebuah perayaan HUT. Dari informasi yang ada, Arief telah dua kali menjadi Ketua Panitia HUT, antara lain, 2012 dan 2016, dan dinilai sukses dan berhasil.
Berangkat dari pengalaman itu, mayoritas peserta rapat bersepakat memilih Arief sebagai Ketua panitia HUT untuk kali ketiga. Rapat yang dihadiri seluruh Pimpinan SKPD itu berjalan sedikit alot.
Sempat terjadi saling tunjuk, tapi pada akhirnya dengan segala kewenangan yang dimiliki, Sekda Abdul Mahfud memutuskan pemilihan dilakukan secara aklamasi. Dan semua sepakat memilih mantan Kepala Kantor Pengelolaan Data Elektronik (PDE) itu. “Dengan terbentuknya kepanitiaan ini, saya minta ketua terpilih untuk segera menyusun langkah-langkah konkrit ke depan, karena waktu yang semakin kasip.
HUT ini pestanya rakyat, jadi saya minta kita semua terlibat secara pro aktif. Dan pimpinan berharap pesta rakyat ini menjadi HUT terbaik,” tandas Sekda Abdul Mahfud. Usai rapat, Ketua Panitia terpilih, Arief, berjanji akan mengemban amanah yang diberikan, meski sebenarnya dia sangat berharap ada regenerasi yang bisa menjadi ketua berikutnya.
Meski demikian, kata Arief, yang namanya amanah, dia wajib mengembannya. “Yaa… karena ini amanah, dan di dalam amanah itu ada kepercayaan yang diberikan, maka saya wajib menerima amanah ini, dengan catatan kita semua mau bekerja,” pungkas Arief (Drs).