Pendaftaran CPNS Belum Terbuka, BKPSDM Luwu Timur Harap Peserta Ikuti Ini - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


Pendaftaran CPNS Belum Terbuka, BKPSDM Luwu Timur Harap Peserta Ikuti Ini

Diposkan oleh On 19 September with No comments

Baca Juga :


MALILI, Batarapos.com, -- Beberapa informasi yang beredar bahwasanya pendaftaran CPNS tahun 2018 telah dibuka mulai hari ini, hal tersebut membuat para peserta seakan panik, takut akan ketinggalan informasi dan pendaftaran, pasalnya pendaftaran kali ini menggunakan system online.

Sehubungan dengan itu, tak sedikit calon peserta harus stanby dan menunggu di depan layar masing-masing, untuk memastikan bahwa portal resmi pendaftaran CPNS telah dibuka.

Kepala BKPSDM Luwu Timur (Kamal Rasyid) kepada batarapos.com menjelaskan bahwasanya, pendaftaran CPNS untuk hari ini Rabu 19 September 2018 belum resmi dibuka, berhubung Validasi dan Verifikasi data Formasi di BKN tengah berlangsung.

“Pendaftaran CPNS belum buka, sementara Validasi Verifikasi Data Formasi di BKN, kalau sudah selesai nanti di BKN akan di buka di portal sscn.bkn harapannya besok sudah bisa di buka, kecuali kalau ada lagi penetapan dari BKN untuk serentak se-Indonesia, maka kita kita harus menunggu lagi, karena sampai saat ini masih ada kabupaten/kota se-Indonesia yang masih memvalidasi datanya ke Kemenpan RB,” jelasnya.

Ia juga berharap agar seluruh peserta mempedomani situs online yang resmi dari BKN, sehingga tidak ada lagi peserta yang bingung atau salah dalam pengisian format registrasi.

“Kami berharap agar seluruh peserta mempedomani situs online yang resmi dari BKN agar tidak bingung dan salah saat pendafataran,” harapnya.

Laporan : HS
Editor : Astri

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »