Mappedeceng, Batarapos, - Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani menyerahkan paket pasar murah sebanyak 100 paket sembako murah berisi bahan kebutuhan pokok diserahkan dikantor camat mappedeceng kabupaten Luwu Utara dan dirangkaikan dengan safari ramadhan di desa ujung mattjang. Sabtu kemarin (26/5/18).
Baca Juga :
- Personil Polsek Baebunta Bubarkan Pesta Miras di Desa Sassa
- Jelang HUT RI Ke-74, Pemkab Luwu Utara Gelar Rapat Pemantapan
- TNI, Polri Siap Amankan Pemberangkatan JCH Luwu Utara
- Meriahkan HUT Bhayangkara Ke-73, Kapolres Dan KONI Lutra Gelar Turnamen Sepak Bola Gaslut Cup II
- Diduga Lakukan Politik Uang, Salah Satu Tim Kepala Desa Di Amankan Oleh Polsek Mappedeceng
- Polsek Mappedeceng Amankan Terduga Politik Uang Di CP 1
Paket pasar murah dengan bahan kebutuhan pokok bersubsidi dari Pemerintah Kabupaten Luwu Utara, harga tersebut lebih murah dari harga sewajarnya. Antusias warga yang dodominasi kaum ibu yang datang kekantor camat mappedeceng sangat besar.
Meskipun dalam suasana puasa, namun semangat kaum ibu dari kalangan keluarga kurang mampu, sangat tinggi dan langsung menyerbu.
Penyerahan paket pasar murah yang dihadiri Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani didampingi kepala Dinas P2KUKM Luwu Utara, Muslim Mucthar, camat mappedeceng Sitti khidar, dan sejumlah kepala SKPD, kapolsek Mappedeceng, serta yang mendampingi PPTK Pasar murah DP2KUKM Sahatding Dado.
Dalam penyerahan paket pasar murah, Bupati Luwu Utara. mengatakan kegiatan pasar murah dilaksanakan setiap tahun merupakan bentuk kepedulian dan perhatian pemerintah daerah terhadap upaya peningkatan daya beli masyarakat, dan pemenuhan kebutuhan pokok sehari-hari, khususnya bagi masyarakat yang kurang mampu. "Kata Indah.
“Kepedulian ini, tidak boleh disalahartikan. Pasar murah yang kita adakan ini tidak bermaksud untuk menjadi pesaing bagi pedagang yang ada di pasar mappedeceng dan pasar lainnya khususnya, tetapi justru sebaliknya untuk mengantisapasi kenaikan harga kebutuhan pokok dan memperlancar distribusi barang,” Ungkap Bupati Luwu Utara.
Sebab, Jelas Indah, sebagaimana diketahui setiap tahun menjelang dan selama bulan suci Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri, berbagai kebutuhan pokok masyarakat harganya cenderung naik atau mengalami lonjakan harga yang cukup signifikan. "Jelas Indah Bupati Luwu Utara.
Hal ini tentunya sangat berdampak semakin beratnya beban hidup atau ekonomi saudara-saudara kita yang berpenghasilan rendah atau kurang mampu.
Kepala Dinas P2KUKM Luwu Utara Muslim Mucthar. Berharap meskipun jumlahnya terbatas dan tidak akan mencukupi kebutuhan masyarakat yang membutuhkannya, dengan adanya pasar murah ini, mudah-mudahan dapat meringankan beban keluarga yang kurang mampu. "Harapnya.
Apalagi pada pasar murah ini sejumlah kebutuhan pokok yang dijual, harganya relatif lebih murah dibanding harga di pasaran umum. "Tutup Muslim. (Drs)