Towuti, Batarapos
Kondisi jalan penghubung Mahalona Raya dan Pusat Kecamatan Towuti beberapa hari terakhir sangat memprihatinkan, pasalnya akses satu-satunya sebagai penghubung lima Desa ini berlumpur dan sulit dilalui kendaraan roda 2 maupun roda 4.
Baca Juga :
- Borong Produk UMKM, Irwan : Jika Ingin UMKM Berkembang, Kita Harus Membeli Produk Lokal
- Level Air Danau Towuti Naik, Wabup Irwan Mediasi Protes Warga Tiga Desa Pesisir Towuti
- Jembatan Ambruk Akibat Luapan Air Sungai, Husler : Segera Bangun Jembatan Alternatif
- Personil Polsek Baebunta Bubarkan Pesta Miras di Desa Sassa
- Jelang HUT RI Ke-74, Pemkab Luwu Utara Gelar Rapat Pemantapan
- TNI, Polri Siap Amankan Pemberangkatan JCH Luwu Utara
Menyikapi hal tersebut pemerintah Daerah Luwu Timur melalui Bupati Luwu Timur (Ir. H. Muh. Thorig Husler) memerintahkan Dinas terkait untuk mengerahkan beberapa unit alat berat guna melakukan pembenahan di titik jalan yang dipandang sulit dilalui, sebagaimana yang berlangsung saat ini, Minggu (29/4/18).
"Kita sudah perintahkan Dinas terkait untuk mengerahkan alat berat untuk membenahi jalan yang sulit dilalui sembari menunggu realisasi anggaran pembangunan jalan (betonisasi) tahun ini" Kata Husler Kepada Batarapos
Pantauan batarapos dibeberapa titik rawan, akses penghubung Mahalona Raya dan pusat kecamatan Towuti, tampak aktivitas beberapa unit alat berat seperti Eskavator dan buldoser melakukan penimbunan dan pengerukan, serta membantu kendaraan warga yang hendak melintas.
Laporan : HS
Editor : Astri
"Kita sudah perintahkan Dinas terkait untuk mengerahkan alat berat untuk membenahi jalan yang sulit dilalui sembari menunggu realisasi anggaran pembangunan jalan (betonisasi) tahun ini" Kata Husler Kepada Batarapos
Pantauan batarapos dibeberapa titik rawan, akses penghubung Mahalona Raya dan pusat kecamatan Towuti, tampak aktivitas beberapa unit alat berat seperti Eskavator dan buldoser melakukan penimbunan dan pengerukan, serta membantu kendaraan warga yang hendak melintas.
Laporan : HS
Editor : Astri