Mangkutana, Batarapos.com - Telah terjadi kebakaran di desa Balaikembang, kecamatan Mangkutana, kabupaten Luwu Timur, yang menghanguskan satu unit rumah kost hingga rata dengan tanah. Kamis (2/5/19).
Baca Juga :
- Husler Hadiri Perayaan Odalan Umat Hindu di Kalaena
- Gandeng Mitra Kerja, DP2KB Lutim Gelar Baksos Pelayanan KB
- Video : Pasca Pecat Aparatnya, Kantor Desa Wonorejo Tampak Sepi
- Antusias Siswa SD 160 Sidotepung, Dihari Pertama Masuk Sekolah
- IKA SMP Mangkutana Ikut Ramaikan HUT RI Ke-74
- Wabup Irwan Dampingi Dirjen Kementerian LHK RI Pantau Limbah PT. Vale
Rumah Kost yang mewnjadi tempat tinggal tiga orang siswa yang bersekolah di SMA 4 Luwu Timur, kini habis terbakar hingga rata dengan tanah.
“Kami kaget, karena saat kebakaran terjadi, kami tidak ada di kost. kami masi berada di Sekolah,” ucap salah satu Siswa.
Atas kejadian tersebut, dua Mobil kebakaran dari kecamatan Tomoni dan kecamatan Kalaena di kerahkan untuk memadamkan api.
“Kebetulan sementara pengisian air bersih dan akan disuplay untuk posko banjir, tiba-tiba ada telefon yang mengabarkan untuk segera ke lokasi kebakaran di desa Balaikembang,” ucap Niar salah satu anggota Satpol PP.
Rumah Kost yang di lahap si jago merah ini, milik bapak Suyono (49) yang bekerja sebagai Petani. Kerugian yang ditafsir hingga mencapai 30 jutaan. Adapun barang berharga milik Siswa seperti tiga unit Motor Kawasaki masi bisa diselamatkan.(Mus)