Malili, Batarapos.com
Madrasah Tsanawiyah (MTs) As' Adiyah Malili melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan tema "Meningkatkan Akhlakul Karimah dan Kualitas Iman serta Pengamalan Sunnah Rasulullah SAW". Peringatan Maulid Nabi ini berlangsung di Halaman Sekolah MTs As' Adiyah Malili, Sabtu (8/12/18).
Baca Juga :
- IKA SMP Mangkutana Ikut Ramaikan HUT RI Ke-74
- Wabup Irwan Dampingi Dirjen Kementerian LHK RI Pantau Limbah PT. Vale
- Husler Hadiri Perayaan Odalan Umat Hindu di Kalaena
- Dinkes PPKB Sidrap Studi Tiru di Kampung KB Pongkeru Luwu Timur
- DP2KB Lutim Gelar Workshop Advokasi KIE
- Rapat Paripurna DPRD, Husler : Keberhasilan Pengelolaan Keuangan Hasil Kinerja Eksekutif dan Legislatif
Peringatan Maulid ini dihadiri Bupati Luwu Timur, HM. Thorig Husler, Kepala Kemenag Luwu Timur, Ketua Yayasan MTs As' Adiyah Malili, Budiman, Kepala Dinas Pendidikan, La Besse dan Kepala Sekolah MTs As' Adiyah Malili, Rahman dan hikmah Maulid oleh Ust. Darno S. FIL.
Bupati Luwu Timur, HM. Thorig Husler dalam sambutannya mengatakan, sebagai pengikut Rasulullah Muhammad SAW, sudah selayaknya umat Islam merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW. "Meskipun kita tidak pernah bertemu langsung dengan Nabi Muhammad SAW, namun kecintaan kita kepadanya sehingga kita peringati hari kelahiran beliau," kata Husler.
Terkait sekolah MTs As' Adiyah Malili, Husler mengatakan, pada dasarnya sama perlakuannya dengan sekolah negeri dan swasta. Pasalnya, semua sekolah ini pada intinya bertujuan menyiapkan generasi muda yang cerdas dan berkualitas.
"Secara bertahap semua sekolah akan kita perhatikan sesuai kebutuhan prioritasnya. Hal ini memang masuk dalam skala prioritas Pemerintah untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia," tambahnya.
Orang nomor satu di Luwu Timur ini juga mengatakan, di era kemajuan teknologi informasi saat ini, maka guru diharapkan dapat menyesuaikan diri, meningkatkan kompetensinya agar bisa membekali pelajar dengan baik dan bisa terhindar dari perilaku negatif.
"Sasaran pelemahan generasi muda kita saat ini melalui narkoba dan sejenisnya. Hal ini sengaja dilakukan oleh pihak-pihak tertentu yang ingin menguasai sumber daya alam kita. Ini harus di waspadai oleh kita semua, dengan menyiapkan generasi muda kita yang cerdas dan berakhlak," ungkapnya.
"Program tahun depan, kita akan bantu menyiapkan pagar sekolah ini," tandasnya.
Kepala Sekolah MTs. As' Adiyah Malili, Ust. Rahman, menyampaikan apresiasinya atas dukungan dan perhatian Pemerintah Daerah. Ia juga mengatakan, selama kurang lebih 30 tahun lamanya, sekolah ini telah menjadi kebanggaan masyarakat Malili.
"Kedepan akan kami programkan bahwa setiap pelajar yang akan menamatkan diri disekolah ini wajib menghafalkan minimal 3 Juz. Ini tentu akan menjadi bekalnya dikemudian hari," tutupnya. (hms/ikp/kominfo)