Masamba, Batarapos.com
Kapolres Luwu Utara AKBP Boy FS Samola didampingi Sekertaris Dewan (Sekwan) DPRD Luwu Utara Mucthar Jaya, melaksanakan pelepasan Tim Sepak Bola Liga Desa Nusantara (LDN).
Baca Juga :
Pelepasan tim sepak bola Liga Desa Nusantara yang dilakukan oleh Kapolres Luwu Utara dilaksanakan di halaman kantor Samsat Satlantas polres Luwu Utara, pada pukul 20.00 Wita. Rabu (24/10/18).
Tim sepak bola Liga Desa Nusantara (LDN) Kabupaten Luwu Utara, menuju turnamen liga desa nusantara seri II pada tingkat Provinsi yang akan diselenggarakan di Kabupaten Pinrang, Sulsel.
Kapolres Luwu Utara AKBP Boy FS Samola, mengapresiasi para tim liga desa nusantara kabupaten Luwu Utara, yang maju hingga pada seri II di tingkat Provinsi ini merupakan suatu keberhasilan untuk mereka semua.
Ia juga mengharapkan kepada tim dan pelatih sepak bola Liga Desa Nusantara “Dengan pelepasan ini, mari kita bawa nama baik Luwu Utara saat bertanding dan junjung tinggi sportivitas," ungkap AKBP Boy FS Samola.
Turut hadir Kapolres Luwu Utara, AKBP Boy FS Samola, Sekwan Luwu Utara, Mucthar Jaya, Kanit Regident, IPDA Jusman dan panitia pemenang bersama seluruh anggota tim sepak bola Liga Desa Nusantara. (Drs)