Baca Juga :
MASAMBA, Batarapos.com, -- Ciptakan Pemilu, Pemilihan legislatif dan Pilkades serentak yang damai, aman dan Sejuk di Luwu Utara dituangkan dengan pembentangan kain sepanjang 100 meter.
Semua pihak yang sepakat kemudian bertanda tangan di atas kain panjang berwarna putih tersebut.
Penandatanganan komitmen bersama ini dipimpin oleh Wakil Bupati Luwu Utara didampingi Kapolres Luwu Utara AKBP Boy FS Samola bersama Unsur Forkopinda, Partai Politik, Calon Anggota DPRD, calon kepala desa dan elemen masyarakat Luwu Utara.
“Melalui momen ini, mari kita sama-sama ciptakan pemilu, pileg dan Pilkades serentak yang damai, aman dan sejuk di Luwu Utara,” kata Kapolres AKBP Boy FS Samola, Minggu kemarin (16/9/18).
Ia juga menyebutkan bahwa penandatanganan komitmen atau kesepakatan bersama untuk menciptakan Pemilu, Pileg dan Pilkades serentak yang damai, sejuk dan aman merupakan bentuk komitmen bersama. (Drs)