WASUPONDA, Batarapos.com, -- Memperingati Tahun Baru Islam, 1 Muharram 1440 Hijriah, PHBI Wasuponda menggelar kegiatan Tabligh Akbar yang menghadirkan Ustadz Das'ad Latif di Lapangan Hijau Wasuponda, Sabtu (16/9/18). Ratusan orang yang datang tampak antusias mengikuti Tabligh Akbar tersebut.
Baca Juga :
- Wabup Irwan Serahkan Akta Kematian Warganya
- Tubuh Masih Utuh, Bocah Hanyut di Balambano Ditemukan Terapung
- Wabup Irwan Pantau Pencarian Anak Tenggelam di Sungai Balambano
- IKA SMP Mangkutana Ikut Ramaikan HUT RI Ke-74
- Wabup Irwan Dampingi Dirjen Kementerian LHK RI Pantau Limbah PT. Vale
- Husler Hadiri Perayaan Odalan Umat Hindu di Kalaena
Tabligh Akbar dalam rangka Semarak Muharram 1440 H. mengangkat Tema "Semangat Berhijrah Menuju Kualitas Pribadi & Sosial yang Lebih Baik".
Turut Hadir Wakil Bupati Luwu Timur, Irwan Bachry Syam, Ketua DPRD Luwu Timur, Amran Syam, Anggota DPRD Luwu Timur, Sarkawi A. Hamid, Wakil Ketua TP-PKK Luwu Timur, dr. Ani Nurbani Irwan, Kepala OPD, Kapolsek Wasuponda, Agusman, Camat Wasuponda, Joni Patabi, Kepala Desa dan Majelis Talim.
Bupati Luwu Timur, HM. Thorig Husler, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada panitia karena diadakan Tabligh Akbar di Kecamatan Wasuponda dengan harapan menumbuhkan rasa cinta dan mensyiarkan tahun baru Islam setiap tahunya serta mempererat tali persaudaraan.
Husler berharap, momentum tahun baru Islam 1 Muharram 1440 H memberikan spirit untuk meningkatkan sulukiyah (akhlak), keimanan dan menjaga semangat kebersamaan. Apalagi dalam setiap kehidupan di tengah masyarakat, kehidupan antar umat beragama telah berjalan baik sehingga tugas kita harus menjaga komitmen kebersamaan untuk kemajuan.
"Tujuan kegiatan ini agar masyarakat Wasuponda khususnya semakin meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT dengan hati yang tulus ikhlas Hijrah ke arah jalan yang lebih baik lagi," ucap Husler.
Bupati berharap, ke depan banyak kegiatan positif dan religius demi pengembangan syiar Islam di Luwu Timur.
Terakhir Husler menegaskan akan memberikan surat teguran kepada Camat yang tidak melaksanakan Tabligh Akbar di Kecamatannya. (hms/ikp/kominfo)