70 Anggota Polres Luwu Utara Ikut Pelatihan Jurnalis - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


70 Anggota Polres Luwu Utara Ikut Pelatihan Jurnalis

Diposkan oleh On 28 Agustus with No comments

Baca Juga :

MASAMBA, Batarapos.com, -- Demi peningkatan kinerja, di jajaran Polres Luwu Utara akan melakukan kegiatan pelatihan jurnalistik kepada 70 orang anggota polisi, di Aula Hotel Remaja Masamba. 

Kegiatan tersebut akan berlangsung selama dua hari yaitu 28 - 29 Agustus 2018. Dan pola yang digunakan adalah presentasi praktek lebih tinggi dibanding teori. 

Kapolres Luwu Utara, AKBP Boy FS Samola yang dijumpai di ruang kerjanya, mengatakan bahwa kegiatan ini melibatkan Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Jurnalistik Indonesia Timur. 

"Anggota kami yang ikut terdiri dari Bhabinkamtibmas, staf humas dan operator," ujar AKBP Boy FS Samola, Senin kemarin, (27/8/18). 

Boy juga berharap setelah pelatihan, pembuatan laporan para anggota yang bertugas makin berkualitas. 

Sementara itu, Direktur Pusdiklat Indonesia Timur, Zulkarnain Hamson yang dihubungi awak media menjelaskan ada 5 Materi yang akan diberikan pada peserta.

"Saya bersama Ketua JOIN Sulsel (Rifai Manangkasi) yang akan memberikan materi," jelas Zulkarnain.

Laporan : Drs
Editor : Astri
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

back to top