Kapolres Luwu Utara Tinjau Langsung Percetakan Sawah - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


Kapolres Luwu Utara Tinjau Langsung Percetakan Sawah

Diposkan oleh On 13 November with No comments


Malangke. Batara pos
Kapolres Luwu Utara AKBP Dhafi  bersama Dandim 1403 Sawerigading, Letkol Kav, Cecep Tendi Sutendi melaksanakan peninjauan langsung di lokasi percetakan sawah yang berada di dusu toawo desa Salekoe kecamatan malangke kabupaten Luwu Utara. Minggu (12/11/2017).

Kapolres Luwu Utara, AKBP Dgafi, Dandim 1403 Sawerigading Letkol Kav. Cecep Tendi Sutendi  melakukan penyerahan beberapa Unit Alat Konbain (Hand Tractor) dan bibit padi guna mendukung Program pemerintah  pusat, cetak sawah.

Baca Juga :

Hadiri pada kunjungan tersebut, Ir. Surya  (Kabid PSP kab. Lutra), Kapten Inf. Jonatan ( Dan Ramil 1403-10 Mlk), Kusno (Konsultan), Kaso Dg. Pawali  ( Tokoh Masyarakat). Anggota Pok Tani bersama tokoh adat dan warga masyarakat sekitar 40 orang.

Sekaligus dilakukan penyerahan alat,  1 unit Hand Traktor, 2 Unit Pompanisasi.,1 Unit Senso, dan 200 Kg  bibit Padi. Bahwa Bantuan alat tersebut bersifat Pinjam Pakai bukan Hak milik karena alat  tersebut adalah Inventaris Kodim 1403 Sawerigading.

Letkol Kav. Cecep Tendi Sutandi dalam sambutannya berharap kepada Anggota Pok Tani agar senantiasa berzinergi dan bekerja sama yg baik dalam mendukung Program Ketahanan Pangan agar tercapai apa yg telah di anjurkan oleh Pemerintah Pusat.

Lanjut Dandim, Dengan adanya bantuan kombain dan bibit padi agar anggota Pok Tani bebetul memanfaatkan semaksimal mungkin agar tercapai apa kita harapkan bersama.

Dandim 1403/Swg berharap kepada Pok Tani kiranya bantuan alat Kombain agar di jaga kondisi dan senantiasa di lakukan perawatan.


Dalam giat tersebut Kapolres Luwu Utara juga Memberikan himbauan kepada Masyarakat kelompok Tani agar memanfaatkan bantuan yg telah diserahkan sebaik baiknya serta masing kelompok Tani dapat bekerjasama,  tidak terjadi persaingan negatif yg dapat mengarah ke Gangguan kamtibmas. "Terang AKBP Dhafi. (Drs)



:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

back to top