Baca Juga :
Masamba.Btr pos
Pelatihan Voluntary Conseling and Testing (VCT) yg dilaksanakan selama 5 hari dihotel bukit indah ditutup oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Luwu Utara dr. H. Andi Muhammad Nasrum
Dalam sambutannya Muh.Nasrum mengatakan HIV AIDS adalah masalah kesehatan yang cukup besar di Indonesia. HIV AIDS telah memasuki tingkat epidemik terkonsentrasi dengan prevalensi di wilayah Indonesia berkisar 0,43% kecuali di tanah Papua dengan prevalensi 2,3%.
Infeksi HIV yang ditularkan melalui berbagai gaya hidup/perilaku. Oleh karena itu, tersedianya tes individu dapat diharapkan menjadi dasar konseling dan agar dapat memberikan kontribusi tercapainya pengurangan penyebaran HIV.
Tujuan dari kegiatan pelatihan ini adalah mengembangkan pelayanan VCT di Kabupaten Luwu Utara, mengembangkan kemampuan dan keterampilan tenaga kesehatan dalam pelaksanaan prinsip konseling terpadu dalam penanggulangan HIV tingkat Puskesmas, dan menyediakan tenaga dokter dan perawat sebagai tenaga konselor.
Pelatihan VCT ini dihadiri oleh 30 orang peserta, 9 perwakilan dari puskesmas, 2 dari rumah sakit (RS Hikmah dan RSUD A. Djemma) dan 2 perwakilan dari Dinas Kesehatan.(Drs)