Baca Juga :
Nuha, Batarapos.com
Wakil Bupati Luwu Timur, Irwan Bachry Syam, menutup secara resmi turnamen Futsal se-Sulawesi Selatan Tahun 2018 di Lapangan Futsal Pontada, Kecamatan Nuha, Sabtu Malam (03/11/18). Kegiatan ini diselenggarakan oleh SMU Negeri 11 Luwu Timur dari tanggal 30 Oktober 2018 hingga 03 November 2018, memperebutkan Trhopy dan total uang pembinaan sebesar Rp. 20 Juta.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Luwu Timur, Irwan Bachry Syam memberikan apresiasi atas penyelenggaraan turnamen futsal tersebut yang dinilainya sebagai upaya untuk memasyarakatkan olahraga.
Irwan juga mengarahkan untuk menjunjung tinggi sportifitas dalam setiap pertandingan olahraga dan hendaknya dalam event seperti ini tidak hanya bertujuan untuk mencari kemenangan tetapi jadikan sebagai pengalaman dalam meningkatkan sportifitas dalam olahraga.
"Dalam Turnamen itu, siapapun yang menang, adalah kita semua, jadi jangan jadikan menang kalah sebagai satu-satunya tujuan, yang harus ditingkatkan adalah sportifitas, karena para atlet itu harus sehat secara fisik maupun mental," pesannya.
Sementara Ketua Panitia Turnamen, M. Arman meyampaikan terima kasih kepada PT. Vale Indonesia, Tbk. Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Polda Sulawesi Selatan, Koni Luwu Timur, dan Dinas Kesehatan Luwu Timur yang telah membantu menyukseskan turnamen ini.
Adapun pemenang dari turnamen ini ialah Juara 1 SMAN 3 PALOPO, Juara 2 MA Darunnajah, Juara 3 bersama SMAN 2 Palopo dan SMAN 1 LUTRA. Sedangkan Top skor diraih oleh siswa Ma darunnajah dan pemain terbaik dimenangkan juga oleh siswa Ma Darunnajah. (ikp/kominfo)