Tolak Radikaliame, Polres Luwu Utara, IPHI Dan Pemkab Luwu Utara Gelar Tabliq Akbar - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


Tolak Radikaliame, Polres Luwu Utara, IPHI Dan Pemkab Luwu Utara Gelar Tabliq Akbar

Diposkan oleh On 03 Februari with No comments

Baca Juga :


Masamba, Batara Pos
Meningkatkan sinergitas dalam menjaga kamtibmas dari pengaruh paham radikalisme Polres Luwu Utara menggelar Tabliq Akbar  di Masjid Syuhada Masamba, dengan penceramah ustads H.Hamli Dg. Tallesang dengan tema “Tolak Radikalisme Anti Pancasila Dan Toleransi”. Jumat, (02/02/2018). 

Tabliq Akbar yang diselenggarakan Polres Luwu Utara bekerjasama dengan IPHI (Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia), Kementrian Agama Kabupaten Luwu Utara dan Pemkab Luwu Utara.

Hadir dalam Tabliq Akbar, Kasat Reskrim AKP M. Tanding, Kasat Intel AKP Andi Mahdin, Kasat Binmas Andi.Wake, Ustads H Dullah, Asisten I Andi Sarappi, Yasir Taba, ketua IPHI H. Baharuddin serta personil Polres Luwu Utara dan Majelis ta’lim.


Dalam sambutan Kapolres Luwu Utara. AKBP Boy FS Samola yang diwakili oleh Kasat Reskrim  AKP M. Tanding mengatakan “sosialisasi dan ajakan untuk menolak radikalisme, anti pancasila dan toleransi, "Kata AKP.M. Tanding.

“Lewat tabliq akbar ini kita harus bisa meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT. Beriman sebagai anggota Polri yang promoter, menuju sukses melalui kebersamaan demi tercapainya situasi yang aman dan kondusif, "Ujar M. Tanding. 

Ia menambahkan berharap agar situasi sekarang ini terjaga dengan baik. Kedepannya dalam menghadapi pelaksanaan pilkada 2018, dapat berlangsung dengan aman dan lancar. (Drs)

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »