Penyerahan Randis Roda Dua Oleh Bupati Lutra - Batara Pos

Peduli Kasih Batarapos


Penyerahan Randis Roda Dua Oleh Bupati Lutra

Diposkan oleh On 09 Januari with No comments

Baca Juga :



(Serahkan kendaraan roda dua, bupati mengetes kendaraan tersebut)

Masamba BTR pos
Senin 9 januari 2017, setelah pelaksanaan Upacara Pengibaran bendera Merah Putih di lapangan upacara kantor Bupati,  Lingkup Pemda Lutra di Hadiri Oleh Bupati Luwu Utara, Hj. Indah putri indriani, Wakil Bupati Luwu Utara, M.Thahar Rum SH, Sekda, Ir. H. Abdul Mahfud,  Para Pejabat Tinggi Pratama Luwu Utara, Para pejabat Administrator, Eselon IV dan ASN  lainnya Lingkup Pemda Luwu Utara yang bertempat di lapangan upacara kantor bupati luwu utara.

Setelah Upacara bendera berakhir dilanjutkan penyerahan Kendaraan Operasional Oleh Bupati dan Wakil Bupati Luwu Utara kepada penyuluh pertanian sebanyak 33 Unit yang tersebar di 12 Kecamatan yang ada di Luwu Utara.

Dan pada kesempatan itu bupati luwu utara, Hj. Indah putri indriani menyampaikan agar senantiasa menjaga dan merawat kendaraan dinasnya.

Dan pada kesempatan tersebut bupati luwu utara, wakil bupati luwu utara serta sekertaris daerah luwu utara, Sebelum melakukan penyerahan terlebih dahulu mencoba kendaraan roda dua tersebut.(Drs).
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »